Teknik Pernapasan Proning yang Bagus untuk Penderita Covid

Gejala utama bagi pasien yang terkena corona virus adalah sesak nafas. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk menjaga saturasi oksigen ditubuh kita. Kita bisa mengkontrol kadar oksigen dalam tubuh dengan mengetes menggunakan alat saturasi oksigen yaitu oxymeter. Saturasi Oksigen yang bagus yaitu minimal berkisar di 95%, jadi ketika saturasi kita dibawah 95%, alangkah baiknya kita memeriksakan diri kepada dokter terdekat.

Kadar oksigen yang rendah tentunya membuat pernapasan kita terganggu, karena kurangnya oksigen yang disuplai ke dalam tubuh. Kadar oksigen yang rendah bisa membuat kita mejadi sesak napas dan bisa mengakibatkan kematian jika tidak segera diobati.

Kita harus tetap menjaga saturasi oksigen kita supaya tetap normal. Terdapat sebuah teknik yang bernama proning yang mampu membantu tubuh untuk meningkatkan jumlah oksigen yang ada dalam tubuh.

Proning berasal dari kata prone dalam bahasa Inggris yang berarti telungkup. Dengan begitu, posisi tubuh kita ketika melakukan teknik proning adalah telungkup.  Ketika melakukan teknik ini, kita tidak memerlukan peralatan apapun termasuk ventilator untuk bisa menambah jumlah oksigen dalam tubuh.

Jaringan paru pada tubuh terdapat lebih banyak pada bagian belakang tubuh dibandingkan bagian depan. Corona virus yang menjangkit badan mengakitbatkan sekresi abnormal dan cairan menumpuk pada arah belakang di sekitar jaringan paru. Oleh karena itu, jaringan paru mempunyai resiko lebih besar terkena gangguan. Dengan posisi proning, tubuh telungkup sehingga sekresi tubuh bergerak ke arah depan tubuh karena gaya gravitasi.

Menurut penelitan, pasien covid-19 yang melakukan teknik proning mempunyai masa perawatan yang lebih singkat daripada pasien yang tidak melakukannya. Pemerintah India yang merupakan salah satu negara yang mempunyai pasien corona terbanyak di dunia juga menganjurkan penggunaan teknik proning.

Ada 2 cara melakukan teknik proning yaitu

  • Proning Menggunakan Bantal

Sediakanlah 3 bantal, lalu posisikan bantal dibagian bawah leher, bagian panggul dan bagian tulang kering.

  • Proning Tanpa bantal

Posisikan diri dengan posisi tengkurap, lalu miringkan tubuh ke kanan atau kiri, dan duduk dengan posisi badan menyandar ke arah tumpukkan bantal.