Cara Menjaga Kesehatan Paru-Paru

Cara-Menjaga-Kesehatan-Paru-Paru

Salah satu organ pada tubuh yang penting selain jantung adalah paru-paru. Bagaimana tidak, paru-paru berfungsi sebagai organ pernafasan pada tubuh manusia yang bekerja untuk mengatur udara yang masuk ke tubuh dan akan menyaring udara tersebut kedalam darah.

Menurut National Heart, Blood, and Lung Istitute penyakit untuk saluran pernafasan bawah, termasuk paru-paru obstruktif kronik(PPOK) dan Asma, adalah salah satu penyebab kasus kematian di tahun 2010.

Pada tahun 2010 penyakit paru-paru mencatat 235.000 kematian, diluar penyakit kanker paru-paru. Itulah bukti bahwa paru-paru adalah organ yang rawan terinfeksi jika tidak di jaga kesehatannya.

Untuk menjaga kesehatan paru-paru anda dan meningkatkan fungsinya, ada beberapa cara yang bisa di jadikan pedoman, diantaranya sebagai berikut:

1. Rutin berolahraga

Berolahraga adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan paru-paru dan meningkatkan fungsinya.

Ketika kita berolahraga, maka jantung akan berdetak lebih cepat dan cara kerja paru-paru pun akan meningkat karena tubuh membutuhkan asupan oksigen yang lebih banyak untuk mengisi bahan bakar pada otot.

Adapun olahraga yang di sarankan untuk kesehatan paru-paru adalah melakukan latihan aerobik.

2. Menjaga kebersihan tangan

Kebersihan ternyata memiliki peran penting dalam kesehatan jantung, apalagi untuk orang lanjut usia (lansia). Karena orang lanjut usia (lansia) memiliki resiko lebih murah terinfeksi dari tangan kotor yang menyentuh bagian wajah.

Salah satu caranya ialah dengan mencuci tangan rutin dengan menggunakan air hangat dan sabun, dan hindari penyentuh bagian wajah. Jangan lupa untuk banyak minum air hangat dan perbanyak konsumsi buah dan sayur-sayuran untuk menambah kekebalan tubuh.

3. Hindari paparan polusi udara

Polusi udara dapat menjadi penyebab rusaknya paru-paru dan mempercepat penuaan pada organ paru-paru. Apalagi paru-paru dapat kehilangan resistensinya seiring waktu yang dapat membuat lebih rentan terinfeksi.

Solusi yang baik adalah rajin membersihkan area ruangan dengan vakum dan biarkan jendela rumah atau ruangan terbuka agar terjadi sirkulasi udara dengan seiring waktu, hindari pewangi ruangan sintetis agar udara tetap fresh.

Jika dapat menambahkan penyaring udara ruangan seperti airpurifier lebih baik, karena dapat membantu menyaring udara di ruangan.

4. Melatih pernafasan dalam

Pernafasan dalam sangat membantu membersihkan paru-paru dan dapat menciptakan pertukaran oksigen penuh dalam tubuh.

Banyak penelitian yang menunjukan, bahwa adanya peningkatan yang signifikan jika kita menarik nafas panjang selama 2-5 menit, yang dimana itu berguna untuk kesehatan paru-paru anda.