Banyak sekali manfaat sayuran yang dapat kita peroleh saat kita mengonsumsi sayuran, sayuran berfungsi untuk meredakan stres yang kita alami, melancarkan pencernaan, dan juga mencegah terjadi nya penyakit kanker. Tetapi masih banyak sekali yang sedikit mengonsumsi sayur sayuran dari yang seharusnya di konsumsi sehari hari.
Di saat kita masih berusia dini, tentu saja orang tua kita selalu mengingatkan kita agar mengonsumsi sayur sayuran itu baik untuk kesehatan, namun, tau kah anda manfaat sayur yang sebenar nya? dan mengapa sangat penting bagi tubuh kita?
Sayur merupakan makanan yang sangat berguna dan sangat bermanfaat untuk menjauhkan kita agar tidak terkena penyakit yang mungkin sangat berbahaya, seperti diabetes, kanker, dan penyakit jantung. sayur juga mengandung banyak kandungan yang sehat seperti serat, anti oksidan, dan juga banyak sekali mengandung vitamin.
Bahkan karena terlalu sehat, di sarankan sekali kita untuk memakan sayur sebanyak banyak nya di setiap hari nya. Dengan kita mengonsumsi sayur setiap hari nya dapat mencegah kita terkena penyakit kanker, penyakit jantung, dan juga stroke.
Manfaat sayur yang baik untuk tubuh
1. Berat badan menjadi ideal
Sayur adalah makanan yang sangat rendah akan lemak dan juga kalori, oleh karena itu mengonsumsi sayur sayuran akan sangat baik untuk kita yang sedang mencoba untuk melakukan diet. Mengonsumsi sayur dengan olahan yang tidak sehat juga tidak akan memberikan kita manfaat seperti ini, contoh olahan yang tidak sehat jika sayur sayuran kita konsumsi dengan cara kita goreng dan kita taruh banyak garam dan terlalu banyak minyak.
2. Baik untuk melancarkan pencernaan
Sayur merupakan salah satu makanan yang mengandung serat yang baik untuk tubuh kita, dengan serat yang terkandung pada sayur sayuran sangatlah bagus untuk melancarkan pencernaan kita dan juga mencegah terjadi nya gangguan pencernaan. Dan dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan serat juga bisa menurunkan resiko terjadinya kanker usus besar.
3. Mencegah terjadi nya hipertensi
Sayuran juga mengandung kandungan nitrat yang berguna untuk melindungi kita agar tidak terjadi tekanan darah tinggi.