Menjaga Kesehatan Jantung

Jantung adalah salah satu organ tubuh yang saat berperan penting dalam tubuh, jika jantung anda bermasalah, maka kelangsungan hidup anda juga pasti akan terancam. Itu sebabnya anda harus menjaga kesehatan jantung.

Jantung menjadi pusat dari sistem peredaran darah dalam tubuh, fungsi utamanya memompa darah ke seluruh tubuh dengan membawa oksigen dan nutrisi dalam sel darah. Maka dari itu fungsi jantung harus di pastikan berfungsi dengan normal.

Jika pada jantung, otot jantung, pembuluh darah di jantung mengalami gangguan, maka hal tersebut dapat menggangu sirkulasi darah ke seluruh tubuh. Akibatnya organ yang tidak mendapatkan asupan darah akan tidak berfungsi dengan baik dan bisa mengakibatkan kematian, jika hal ini terjadi maka di anjurkan segera di tangani oleh dokter.

Ada beberapa cara untuk menjaga jantung tetap sehat dan berfungsi normal yaitu:

1 Perbanyak makan sayur dan buah

Mengonsumsi banyak sayur dan buah sangatlah baik untuk membantu organ jantung, karena dalam sayur dan buah banyak mengandung senyawa antioksidan yang bisa membantu untuk mencegah peradangan.

Kalori yang di hasilakan dari buah dan sayur cukup lah rendah ini juga salah satu membantu anda menjaga jantung lebih sehat.

2. Batasi makanan berlemak

Makanan berlemak sangatlah berbahaya bagi tubuh jika dikonsumsi berlebihan. Tidak di pungkiri jika tubuh kita membutuhkan lemak sebagai pelengkap, tetapi jika terlalu berlebihan, maka lemak tersebut dapat menjadi awal mula penyakit muncul terutama gangguan pada cara kerja jantung.

Karena lemak yang berlebih dapat mengakibatkan kolesterol yang mengakibatnya terbentuk plak pada pembuluh darah yang menuju ke jantung, sehingga cara kerja jantung menjadi tidak normal.

Jadi, lebih baik makanlah makanan yang memiliki kadar lemak yang tidak berlebih agat fungsi jantung anda tetap normal.

3. Menghindari asap rokok dan berhenti merokok

Menghindari asap rokok hal yang mungkin sangat sulit bagi anda yang pergaulannya di ruang perokok. Tapi jika anda tidak keluar dari zona asap rokok mungkin anda dapat mengalami sesak pada pernafasan anda dan membuat cara kerja jantung menjadi berat, Karena oksigen yang di hantarkan darah ke jantung mengandung zat pada rokok.

Bagi yang perokok juga sangat bahaya bagi cara kerja jantung, hal ini tidak beda dengan asap rokok. jadi alangkah baiknya untuk di hindari atau jika bisa berhentilah merokok demi kesehatan jantung anda.